Label Undangan dan Musim Nikah

Ada sesuatu yang menggelitik hati saya selama saya mengelola blog ini. Betapa tidak, posting atau artikel yang sampai saat tulisan ini dipublikasikan yang banyak pageviewnya adalah Cara membuat label undangan pada Microsoft Excel. Kadang saya tersenyum sendiri, dalam hati saya berkata : wah....., ini musim kawin alias musim nikah.
Beberapa keyword yang masuk yang mengarah pada Label Undangan dan Musim Nikah  diantaranya adalah :
cara membuat label undangan
cara membuat surat undangan dari

Jika musim kawin atau nikah ini tentunya yang kebanjiran order adalah percetakan, sablon baik berbentuk badan usaha maupun pribadi.
Nah, mungkin rekan-rekan yang mencari Cara membuat label undangan pada Microsoft Excel ini ingin berkarya sendiri. Ya ... memang harus begitu, apalagi jika dirumah sudah tersedia komputer dan printernya. Selain bisa tenang, juga akan tumbuh kebanggaan sendiri karena telah membantu saudara, teman, kerabat, tetangga dan lain sebagainya yang akan melangsungkan event berbahagia tersebut.
Dari hasil statistik di dashboard blogger, jumlah pageview untuk artikel cara membuat label undangan memang paling tinggi.
Dari data diatas, ternyata pencarian tutorial tentang cara membuat label undangan cukup tinggi. Ini barangkali dipengaruhi oleh tradisi dan budaya karena saat ini masih menunjukkan bulan Jumadil Awal (Arab). Dan pada bulan-bulan ini memang masyarakat menganggap sangat baik untuk melaksanakan pernikahan.
Untuk itu, admin jempot2-office mengucapkan selamat menikah dan semoga menjadi keluarga yang Sakinah, Mawaddah dan Warrahmah.